
Ekspedisi Kemanusiaan Untuk Sumatera bersama Davied Vierronieca



Bencana besar yang melanda Sumatera telah meninggalkan luka yang dalam bagi ribuan keluarga. Dalam hitungan hari, rumah-rumah hanyut, dan jalan-jalan terputus.
Data terbaru menunjukkan bahwa :
- Lebih dari 964 orang telah meninggal dunia
- 262 lainnya masih hilang.
- Jumlah korban luka telah melampaui 2.600 orang,
Termasuk anak kecil yang terpisah dari orang tuanya, lansia yang kesulitan bergerak, serta ibu dengan bayi yang membutuhkan bantuan secepat mungkin. Ratusan ribu warga kini hidup di pengungsian, bertahan hanya dengan apa yang tersisa, berharap ada tangan-tangan yang datang membawa bantuan dan harapan baru.
Saat ini, BNPB mencatat bahwa lebih dari 27.000 warga di Padang terdampak, 46.893 warga Aceh terendam banjir, dan 2.393 KK di Tapanuli masih bertahan di tengah genangan.
Berikut adalah wilayah yang terdampak banjir dan longsor:

Saat ini, masyarakat terdampak masih sangat memerlukan berbagai kebutuhan mendesak seperti :
- Layanan kesehatan
- Paket sembako
- Paket hygiene
- Sanitasi air bersih
- Paket ibu dan anak
- Paket perlengkapan darurat keluarga mencakup alat tidur dan selimut
Maka dari itu, melalui kolaborasi kemanusiaan ini, saya Davied Vierronieca bersama Gemilang Indonesia berkomitmen untuk menggalang dukungan seluas-luasnya demi membantu masyarakat Sumatera yang terdampak bencana dengan transparant dan tepat sasaran demi memberikan manfaat yang sebesar-besarnya bagi para penyintas.
Mari kita bersama-sama mengirimkan doa dan dukungan untuk saudara-saudara kita di Sumatera yang sedang dilanda musibah. Semoga mereka diberi kekuatan, ketabahan, serta perlindungan di tengah cobaan berat ini. Mari kita doakan agar proses evakuasi dan pemulihan berjalan lancar, para relawan diberi kesehatan, dan para keluarga yang kehilangan diberi ketabahan. Semoga daerah yang terdampak segera pulih dan kehidupan warganya kembali normal.
Ayo Donasi Sekarang!
-
December, 11 2025
Campaign is published
